Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Soal Cerdas Cermat MA Babak Penyisihan

Soal Cerdas Cermat MA Babak Penyisihan
Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَإِذْ قَالَ رَبُّكَ لِلْمَلائِكَةِ إِنِّي جَاعِلٌ فِي الأرْضِ خَلِيفَةً قَالُوا أَتَجْعَلُ فِيهَا مَنْ يُفْسِدُ فِيهَا وَيَسْفِكُ الدِّمَاءَ
Jawaban:
Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat: "Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi". Mereka berkata: "Mengapa Engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah

Pada tanggal, bulan dan tahun berapa masehikah Nabi Muhammad SAW di lahirkan?
Jawaban:
20 Agustus 570 M

كم مرة لفظ "محمد" مكتوب في القرآن؟
Jawaban:
أربع مرات

zina yang dilakukan oleh seseorang yang belum melakukan pernikahan disebut?
Jawaban:
zina ghairu muhsan

Please Translate this sentence into a good English
Andaikan saja bulan bisa ngomong
Jawaban:
If only the moon could speak

Dua pegas masing-masing memiliki konstanta pegas 300 N/m dan 600 N/m disusun secara seri. Tentukan besar konstanta pengganti jika kedua pegas di susun secara seri adalah …
Jawaban:
200 N/m

Cabang ilmu biologi yang secara khusus mempelajari tentang bentuk luar dari makhluk hidup adalah ….
Jawaban:
MORFOLOGI

751/2 + 3 121/2 - 481/2 = …
Jawaban:
7 31/2

Unsur Natrium pada tabel periodik menempati golongan dan perioda berapa?
Jawaban:
Gol I A, Perioda 3

Anak yang berkepala batu tidak disukai teman-temannya. Ungkapan kepala batu mengandung arti …
Jawaban:
Tidak menurut nasehat

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَلَقَدْ خَلَقْنَا الإنْسَانَ مِنْ سُلالَةٍ مِنْ طِينٍ. ثُمَّ جَعَلْنَاهُ نُطْفَةً فِي قَرَارٍ مَكِينٍ
Jawaban:
Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari suatu saripati (berasal) dari tanah.Kemudian Kami jadikan saripati itu air mani (yang disimpan) dalam tempat yang kokoh (rahim).

Siapakah wanita yang pertama kali masuk Islam?
Jawaban:
Siti Khadijah

في أي سورة نجد الأية " فبأي آلاء ربكما تكذبان؟
Jawaban:
الرحمان

Tuduhan berzina atau menuduh zina kepada orang lain dalam fiqh islam disebut?
Jawaban:
qazaf

Please Translate this sentence into a good English
Andaikan saja saya sekarang tinggal di Jakarta
Jawaban:
I wish I lived in Jakarta now

Tentukan usaha yang dikerjakan sistem pada proses yang tergolong isokhorik adalah …
Jawaban:
0 atau tidak ada usaha

Berdasarkan klasisfikasi 5 kingdom, makhluk hidup dibedakan kedalam 5 kerajaan, sebutkan 4 saja kingdom dari ke-5 kingdom itu …
Jawaban:
1. monera, 2. Protista, 3. Fungi, 4. Plantae, dan 5. Animalia

Nilai cos 690 derajat adalah
Jawaban:
1/2 akar 3

Unsur apakah yang memiliki nomor atom 17 …
Jawaban:
klorin

Bagian akhir dari sebuah drama disebut …
Jawaban:
EPILOG

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
ثُمَّ خَلَقْنَا النُّطْفَةَ عَلَقَةً فَخَلَقْنَا الْعَلَقَةَ مُضْغَةً فَخَلَقْنَا الْمُضْغَةَ عِظَامًا فَكَسَوْنَا الْعِظَامَ لَحْمًا
Jawaban:
Kemudian air mani itu Kami jadikan segumpal darah, lalu segumpal darah itu Kami jadikan segumpal daging, dan segumpal daging itu Kami jadikan tulang belulang, lalu tulang belulang itu Kami bungkus dengan daging

Berapakah jumlah laki-laki dan wanita yang hijrah untuk pertama kalinya ke habsyah?
Jawaban:
11 laki-laki, dan 4 wanita

في أي سورة من القرآن نجد أية االكرسي؟
Jawaban:
البقرة

Menurut bahasa, arti dari zakat adalah?
Jawaban:
Tumbuh

Please Translate this sentence into a good English
Dia berbicara seakan-akan tahu segalanya
Jawaban:
She speaks as if/as though he knew everything

3 buah resistor sejenis jika dipasang paralel hambatan penggantinya adalah 4 ohm, tentukan besar ke-3 hambatan jika disusun secara seri …
Jawaban:
36 ohm

Angka rata-rata kelahiran penduduk disuatu daerah dinamakan …
Jawaban:
Natalitas

Dari 7 orang calon pengurus OSIM akan dipilih seorang ketua, wakil, bendahara dan sekretaris. Banyak cara penyusunan pengurus OSIM yang dapat dibentuk adalah …
Jawaban:
840

Unsur yang terletak pada perioda 3 golongan VIII A adalah …
Jawaban:
Argon

Kata khusus adalah kata yang merupakan bagian dari suatu kata yang lebih umum. Nama lain untuk kata khusus ini adalah ,…
Jawaban:
HIPONIM

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَاللَّهُ أَخْرَجَكُمْ مِنْ بُطُونِ أُمَّهَاتِكُمْ لا تَعْلَمُونَ شَيْئًا وَجَعَلَ لَكُمُ السَّمْعَ وَالأبْصَارَ وَالأفْئِدَةَ
Jawaban:
Dan Allah mengeluarkan kamu dari perut ibumu dalam keadaan tidak mengetahui sesuatu pun, dan Dia memberi kamu pendengaran, penglihatan dan hati, agar kamu bersyukur.

Pada tahun 10 Kenabian, Nabi Muhammad mengalami peristiwa 'amul huzni, apa yang dimaksud dengan 'amul huzni dan apakah penyebabnya?
Jawaban:
Tahun kesedihan, karena wafatnya siti khadijah dan abu thalib

في أي سورة من القرآن نجد الأمر الذي يدل على وجوب الصيام في شهر رمضان؟
Jawaban:
البقرة

berapakah nishab untuk emas sehingga diwajibkan zakat atasnya?
Jawaban:
20 Mitsqal, lebih kurang 93,6 gr

Please Translate this sentence into a good English
Saya berharap mereka tidak di sini
Jawaban:
I wish they were not here

Satuan cgs dari massa jenis adalah ,…..
Jawaban:
gr/cm3

Apakah yang dimaksud dengan konservasi ex situ itu ….
Jawaban:
Pelestarian hewan/tumbuhan dengan cara dikeluarkan dari habitatnya dan dipelihara ditempat yang lain

Jika 9log 7 = a, maka nilai 81log 49 adalah …
Jawaban:
a

Unsur logam yang pada suhu kamar tidak berwujud padat adalah ..
Jawaban:
Raksa

Apa yang dimaksud dengan paragraf deduksi itu …
Jawaban:
Paragraf yang kalimat utamanya berada di awal paragraf

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
قُلْ إِنَّ صَلاتِي وَنُسُكِي وَمَحْيَايَ وَمَمَاتِي لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ . لا شَرِيكَ لَهُ وَبِذَلِكَ أُمِرْتُ وَأَنَا أَوَّلُ الْمُسْلِمِينَ
Jawaban:
Katakanlah: "Sesungguhnya salat, ibadah, hidup dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam,tiada sekutu bagi-Nya; dan demikian itulah yang diperintahkan kepadaku dan aku adalah orang yang pertama-tama menyerahkan diri (kepada Allah)".

Apa yang dimaksud dengan ghazwah?
Jawaban:
peperangn yang dipimpin oleh Nabi

في أي سنة أسست جمعية المحمدية؟
Jawaban:
في سنة 1912(ألف وتسعمائة واثنتي عشرة)

berapakah nishab untuk perak sehingga diwajibkan zakat atasnya?
Jawaban:
200 dirham, 624 gr

Please Translate this sentence into a good English
Sekolah kami dibangun pada tahun 1999
Jawaban:
our school was built in 1999

Jumlah simpul yang ada pada dawai nada atas ke 4 sama banyaknya dengan jumlah simpul yang ada pada pipa organa tertutup nada atas yang ke ..
Jawaban:
5

Bagian darah yang berperan dalam proses penutupan luka adalah …
Jawaban:
FIBRINOGEN & KEPING DARAH

Bila a dan b adalah akar-akar persamaan kuadrat -0,5x2 + 16x - 25 = 0 maka nilai dari ab = ….
Jawaban:
50

Sistem koloid dengan fase terdispersi cair dan pendispersi padat disebut …
Jawaban:
Emulsi padat

Gaya bahasa apakah yang terkandung dalam kalimat berikut, " Bagus benar tulisanmu, sampai-sampai aku tidak bisa membedakan tulisanmu dengan cakar ayam di rumahku…"
Jawaban:
IRONI

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
قَالَ رَبِّ بِمَا أَغْوَيْتَنِي لأزَيِّنَنَّ لَهُمْ فِي الأرْضِ وَلأغْوِيَنَّهُمْ أَجْمَعِينَ . إِلا عِبَادَكَ مِنْهُمُ الْمُخْلَصِينَ
Jawaban:
Iblis berkata: "Ya Tuhanku, oleh sebab Engkau telah memutuskan bahwa aku sesat pasti aku akan menjadikan mereka memandang baik (perbuatan maksiat) di muka bumi, dan pasti aku akan menyesatkan mereka semuanya,kecuali hamba-hamba Engkau yang mukhlis di antara mereka".

Apa yang dimaksud dengan sariyah?
Jawaban:
peperangn yang dipimpin oleh Sahabat

متى استقلت إندونيسيا من أيدي المستعمرين؟
Jawaban:
في السابع عشر من أغسطس سنة 1945

berapa persenkah yang harus dikelaurkan apabial seseorang memiliki emas yang telah sampai nishab dan haul?
Jawaban:
2,5 %

Please Translate this sentence into a good English
Mobil Pak Ami r sedang diperbaiki
Jawaban:
Mr. Amir's car is beeing repaired

Buah mangga bermassa 1,5 kg jatuh dari ketinggian 20 m. Jika percepatan gravitasi 10 m/s2 dan gesekan udara diabaikan, tentukan kecepatan maksimum buah mangga sesaat sebelum buah mangga menyentuh tanah ….
Jawaban:
20 m/s

Reaksi penguraian molekul kompleks menjadi molekul sederhana disebut …
Jawaban:
Katabolisme

Turunan pertama dari y = ( 4x + 3 ) pangkat 5 adalah …
Jawaban:
20 ( 4x + 3 ) pangkat 4

Rumus molekul asam sulfat adalah …
Jawaban:
H2SO4

Dalam membaca teks diharuskan orang yang membaca dapat menerapkan artikulasi dengan baik. Makna artikulasi yang dimaksud adalah …
Jawaban:
Kata yang diucapkan dibaca dengan sejelas-jelasnya


Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَمَا أُمِرُوا إِلا لِيَعْبُدُوا اللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ الدِّينَ حُنَفَاءَ وَيُقِيمُوا الصَّلاةَ وَيُؤْتُوا الزَّكَاةَ وَذَلِكَ دِينُ الْقَيِّمَةِ
Jawaban:
Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama dengan lurus, dan supaya mereka mendirikan salat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus.

Berapa kalikah Nabi Muhammad mengikuti perang?
Jawaban:
27 kali

من وزير الداخلية لإندونيسيا الان ؟
Jawaban:

Apakah yang dilakukan jama'ah haji pada tanggal 9 zulhijjah?
Jawaban:
wukuf di arafah

Please Translate this sentence into a good English
Mereka terjebak macet tadi pagi
Jawaban:
they were trapped on traffic jam this morning

Sifat bayangan yang dihasilkan oleh lensa cembung jika benda diletakkan di titik yang lebih besar dari pada jari-jari lensa adalah …
Jawaban:
Nyata, diperkecil dan terbalik

Sendi yang tergdapat pada pangkal lengan tergolong jenis sendi …
Jawaban:
SENDI PELURU

Umur Ayah 2 kali umur Anak, dan umur ibu berselisih 3 tahun dari umur ayah. Jika umur Ayah ditambahkan dengan umur anak adalah 60, berapakah umur ibu?
Jawaban:
37 tahun

Berapakah mr dari garam dapur ?
Jawaban:
57

Kata gerombolan, kawin mengalami penurunan nilai rasa dari makna lama. Dalam ilmu bahasa hal seperti ini disebut …
Jawaban:
PEYORATIF


Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
أَلَمْ أَعْهَدْ إِلَيْكُمْ يَا بَنِي آدَمَ أَنْ لا تَعْبُدُوا الشَّيْطَانَ إِنَّهُ لَكُمْ عَدُوٌّ مُبِينٌ . وَأَنِ اعْبُدُونِي هَذَا صِرَاطٌ مُسْتَقِيمٌ
Jawaban:
Bukankah Aku telah memerintahkan kepadamu hai Bani Adam supaya kamu tidak menyembah setan? Sesungguhnya setan itu adalah musuh yang nyata bagi kamu", dan hendaklah kamu menyembah-Ku. Inilah jalan yang lurus.

Apakah nama kota madinah sebelum Nabi dan ummatnya hijrah kekota tersebut?
Jawaban:
yatsrib

من أول خلفاء بني أمية؟
Jawaban:
معاوية بن أبي سفيان

pada tahun berapa hijriyahkah ibadah haji resmi menjadi kewajiban bagi ummat muslim?
Jawaban:
6 H

Please Translate this sentence into a good English
Bahasa Inggris dapat dipelajari dengan mudah
Jawaban:
English can be learnt easily

Hasil kali tekanan dan volume mempunyai nilai selalu tetap pada suhu yang tidak berubah adalah bunyi dari hukum …
Jawaban:
BOYLE

Sebutkan 3 dari 4 pembagian filum protozoa berdasarkan alat geraknya …
Jawaban:
1. Rhizopoda, 2. Ciliata, 3. Flagelata, dan 4. Sporozoa

Tentukanlah nilai x yang memenuhi persamaan 2 5x-1 = 8 x+3
Jawaban:
5

Gerak partikel yang acak pada sistem koloid adalah …
Jawaban:
Gerak brown

Karangan yang melukiskan atau menggambarkan suatu kejadian disebut ….
Jawaban:
DESKRIPSI

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَمَا مِنْ دَابَّةٍ فِي الأرْضِ إِلا عَلَى اللَّهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا كُلٌّ فِي كِتَابٍ مُبِينٍ
Jawaban:
Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezekinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam kitab yang nyata (Lohmahfuz).

Pada masa kekhallifahan siapakah perang yarmuk terjadi?
Jawaban:
Abu bakar

من اول الصحابة إسلاما من الصبيان؟
Jawaban:
علي بن أبي طالب

Menurut bahasa, arti dari haji adalah?
Jawaban:
sengaja

Please Translate this sentence into a good English
saya sedang tidur ketika kamu datang kemarin
Jawaban:
I was sleeping when you came yesterday

Jarak rata-rata matahari dan bumi adalah 150 jt Km. Jika cahaya bergerak dengan kecepatan 3 x 108 m/s dalam berapa detikkah seberkas cahaya matahari sampai ke permukaan bumi ?
Jawaban:
500 detik

Sebutkan 2 pengelompokan makhluk hidup berdasarkan ada tidaknya membran inti …
Jawaban:
PROKARIOT & EUKARIOT

Seorang ayah membagikan uang saku kepada ke-5 anaknya dengan selisih uang saku antar anak yang berdekatan usianya selalu sama. Jika anak ke - 5 memperoleh uang saku 3 ribu dan anak tertua 15 ribu, berapakah total uang saku yang harus disiapkan ayah tersebut setiap harinya ...
Jawaban:
Rp 45.000,00

Produk yang dihasilkan dari reaksi Asam Kuat dan basa Kuat yang memiliki konsentrasi yang sama adalah …
Jawaban:
Garam dan Air

Apa yang dimaksud dengan kata sifat itu …
Jawaban:
Kata yang dipakai untuk mengungkapkan sifat atau keadaanorang, benda atau binatang


Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَهُوَ الَّذِي خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالأرْضَ فِي سِتَّةِ أَيَّامٍ وَكَانَ عَرْشُهُ عَلَى الْمَاءِ لِيَبْلُوَكُمْ أَيُّكُمْ أَحْسَنُ عَمَلا
Jawaban:
Dan Dia-lah yang menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, dan adalah Arasy-Nya di atas air, agar Dia menguji siapakah di antara kamu yang lebih baik amalnya,

Pada usia berapakah usman bin affan diangkat menjadi khalifah?
Jawaban:
70 Tahun

متى أسست وزارة الشؤون الدينية ؟
Jawaban:
في الثالث من يناير سنة 1946 م

Terangkan apa yang dimaksud seseorang mampu melaksanakan haji.
Jawaban:
Mempunyai bekal yang cukup untuk di perjalanan dan bagi keluarga yang ditinggalkan- Ada Kendaraan - Aman selama dalam perjalanan dan Ada mahram/orang yang dipercayai bagi wanita.

Please Translate this sentence into a good English
ibu sedang memasak sementara ayah sedang membaca surat kabar kemarin
Jawaban:
other was cooking while father was reading newspaper last night

Dua buah vektor gaya masing-masing F1 dan F2 masing-masing besarnya 15 dan 9 Newton. Bertitik tangkap sama dan memiliki sudut apit 60 derajat. Resultan gaya kedua vektor gaya tersebut adalah …
Jawaban:
21 N

Taman hutan raya Ir. H. Juanda terdapat di provinsi …
Jawaban:
Jawa Barat

Diperoleh 2 premis sebagai berikut : 1. Jika Amin rajin belajar maka Amin akan pintar 2. Amin tidak pintar atau Amin bisa menjawab soal cerdas cermat PORSENI. Kesimpulan yang sah dari ke-2 premis di atas adalah ...
Jawaban:
Jika Amin rajin belajar maka Amin bisa menjawab soal cerdas cermat porseni

Tentukan banyak atom unsur yang terdapat dalam 3 mol etana …
Jawaban:
24 terdiri dari 6 atom C dan 18 aom H

Pengulangan bunyi dalam puisi disebut …
Jawaban:
RIMA

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
إِنَّ اللَّهَ يَأْمُرُ بِالْعَدْلِ وَالإحْسَانِ وَإِيتَاءِ ذِي الْقُرْبَى وَيَنْهَى عَنِ الْفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ وَالْبَغْيِ يَعِظُكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُونَ
Jawaban:
Sesungguhnya Allah menyuruh (kamu) berlaku adil dan berbuat kebajikan, memberi kepada kaum kerabat, dan Allah melarang dari perbuatan keji, kemungkaran dan permusuhan. Dia memberi pengajaran kepadamu agar kamu dapat mengambil pelajaran.

berapa lamakah usman bin affan menjadi khalifah?
Jawaban:
12 tahun

من أسس جمعية نهضة العلماء؟
Jawaban:
كياهي الحاج هاشم أشعري

apa yang dimaksud dengan haji ifrad?
Jawaban:
mengerjakan haji terlebih dahulu

Please Translate this sentence into a good English
mereka telah belajar Bahasa Inggris sejak lima tahun yang lalu
Jawaban:
they have learnt English since 5 years ago

Perkalian antara gaya dengan perubahan waktu disebut …
Jawaban:
IMPULS

Felis domestica adalah nama ilmiah dari ….
Jawaban:
Kucing

Diketahui nilai sin A = 0,6, jika sudut A ada pada kuadran ke-2 maka berapakah nilai dari cotan A = …
Jawaban:
negatif 1,333 atau negatif 4/3

Dimanakah letak unsur transisi dalam Lantanida itu?
Jawaban:
Pada Perioda 6 antara gol IIIB dan IV B

Jenis karangan yang berbentuk cerita ditandai dengan adanya tokoh, latar tempat dan waktu adalah …
Jawaban:
NARASI

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اجْتَنِبُوا كَثِيرًا مِنَ الظَّنِّ إِنَّ بَعْضَ الظَّنِّ إِثْمٌ وَلا تَجَسَّسُوا وَلا يَغْتَبْ بَعْضُكُمْ بَعْضًا
Jawaban:
Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka, sesungguhnya sebagian prasangka itu adalah dosa dan janganlah kamu mencari-cari kesalahan orang lain dan janganlah sebahagian kamu menggunjing sebahagian yang lain.

Pada pertempuran shiffin, kelompok ali bin abi thalib tebagi menjadi dua golongan, apakah nama kedua golongan tersebut?
Jawaban:
syi'ah dan khawarij

ما هي عاصمة محافظة بنتاين؟
Jawaban:
سيرانج

apa yang dimaksud dengan haji tamatu'?
mengerjakan umrah terlebih dahulu
Jawaban:
Please Translate this sentence into a good English

Januar tahun depan, dia telah menjadi seorang ayah
Jawaban:
By January next year, he will have been a father

Sebuah batu bermassa 4 kg dilemparkan dengan kecepatan 6 m/s. berapakah besar energi kinetik yang dimiliki oleh batu tersebut ?..
Jawaban:
72 joule

Organel sel yang berfungsi untuk sintesis protein adalah …
Jawaban:
RIBOSOM

Tersedia angka: 0, 1, 2, 4, dan 5 yang akan dibuat angka ratusan yang terdiri dari angka yang berlainan. Banyak susunan angka yang dapat dibuat adalah …
Jawaban:
48

Banyak mol zat yang terkandung dalam 1 kg zat pelarut disebut …
Jawaban:
molal

Sebutkan 3 saja ciri-ciri dari bahasa iklan yang baik …
Jawaban:
1. Singkat, 2. Mudah dipahami, 3. Gaya bahasa menarik, 4. Bersifat mengajak, dan 5. Tulisannya indah dan terkadang disertai gambar

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَلا تَقُولُوا لِمَنْ يُقْتَلُ فِي سَبِيلِ اللَّهِ أَمْوَاتٌ بَلْ أَحْيَاءٌ وَلَكِنْ لا تَشْعُرُونَ
Jawaban:
Dan janganlah kamu mengatakan terhadap orang-orang yang gugur di jalan Allah, (bahwa mereka itu) mati; bahkan (sebenarnya) mereka itu hidup, tetapi kamu tidak menyadarinya.

kelompok manakah yang terlibat dalam perang jamal?
Jawaban:
Ali bin abi thalib dan Aisyah

ما هي عاصمة سولاويسي جنوب الشرقي؟
Jawaban:
كنداري

menurut tata cara pelaksanaannya, ibada haji terbagi kepada 3, sebutkan?
Jawaban:
ifrad, qiran, tamatu'

Please Translate this sentence into a good English
mereka suka nonton film barat,saya juga
Jawaban:
They like wacthing western film, so do I/I do too

Dimensi dari tekanan adalah ….
Jawaban:
M L(-1) T(-2)

Penimbunan air di kaki akibat kerusakan alat filtrasi pada ginjal disebut dengan istilah …
Jawaban:
OEDEMA

Buatlah persamaan kuadrat yang memiliki akar-akar 2 kali akar-akar persamaan kuadrat x2 + 2x + 8 = 0
Jawaban:
x2 + 4x + 32 = 0

Berapakah massa dari 1 mol molekul karbondioksida ?
Jawaban:
44 gr

Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan jumlah adalah …
Jawaban:
BERAPA

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
إِنَّا أَنْزَلْنَا إِلَيْكَ الْكِتَابَ بِالْحَقِّ لِتَحْكُمَ بَيْنَ النَّاسِ بِمَا أَرَاكَ اللَّهُ وَلا تَكُنْ لِلْخَائِنِينَ خَصِيمًا
Jawaban:
Sesungguhnya Kami telah menurunkan Kitab kepadamu dengan membawa kebenaran, supaya kamu mengadili antara manusia dengan apa yang telah Allah wahyukan kepadamu, dan janganlah kamu menjadi penantang (orang yang tidak bersalah), karena (membela) orang-orang yang khianat,

Siapakah pendiri dinasti bani umayyah?
Jawaban:
Mu'awiyah bin abi sufyan

ما هي عاصمة سومطرى الغربية
Jawaban:
فدانج

Apa yang dimaksud dengan nishab dalam persoalan fiqh islam?
Batas jumlah harta minimal yang wajib dizakati
Jawaban:
Please Translate this sentence into a good English

Kami senang berada di Kota Cane, dia juga
Jawaban:
we are happy being in kota cane, so is he/she

Sebuah kamus bermassa 1 kg diletakkan diatas sebuah kotak yang bermassa 20 kg, dengan percepatan gravitasi 9,8 m/s2 tentukanlah besar gaya normal yang bekerja pada lantai alas kotak adalah
Jawaban:
205,8 N

Tempat terjadinya fertilisasi pada alat reproduksi wanita adalah …
Jawaban:
OVIDUK atau TUBA FALOPI

Sudut X adalah sudut tumpul, jika nilai sin X adalah 0,6 maka nilai dari Cos X = …
Jawaban:
negatif 0,8 atau - 0,8

Tentukan Biloks Nitrogen yang terdapat dalam senyawa garam dapur …
Jawaban:
1

Makna kiasan dari kata besar kepala adalah …
Jawaban:
SOMBONG

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
إِنَّ هَذَا الْقُرْآنَ يَهْدِي لِلَّتِي هِيَ أَقْوَمُ وَيُبَشِّرُ الْمُؤْمِنِينَ الَّذِينَ يَعْمَلُونَ الصَّالِحَاتِ أَنَّ لَهُمْ أَجْرًا كَبِيرًا
Jawaban:
Sesungguhnya Al Qur'an ini memberikan petunjuk kepada (jalan) yang lebih lurus dan memberi kabar gembira kepada orang-orang Mukmin yang mengerjakan amal saleh bahwa bagi mereka ada pahala yang besar,

Ibnu rusyd adalah ulama yang terkenal pada dinasti abbasiah, beliau memiliki panggilan khusus di eropa, apakah nama panggilan tersebut?
Jawaban:
averos

من أول وزير الشؤون الدينية؟
Jawaban:
الحاج محمد راشدى

Dalam persoalan ibadah haji, apa nama miqat makani bagi penduduk Irak?
Jawaban:
Zatu 'irqin

Please Translate this sentence into a good English
saya tidak suka makan bakso, Amir juga
Jawaban:
I can not eat bakso, neither can Amir/Amir can't either

Sebutkan 2 syarat terjadinya pemantulan sempurna …
Jawaban:
1. Sinar datang dari medium yang lebih rapat ke medium yang lebih renggang , 2. sudut datang harus lebih besar dari sudut kritis

Jaringan yang mengangkut air dan mineral dari akar menuju daun adalah …
Jawaban:
Xylem

Tentukan diagonal ruang dari sebuah balok yang berukuran 3 x 4 x 12 cm ...
Jawaban:
13 cm

Polutan yang dapat merusaklapisan ozon adalah …
Jawaban:
CFC

Ujung-ujung daun berbisik lembut di telingaku, melarangku untuk bangun dan pergi meninggalkan keindahan alam desaku ini. Majas yang terdapat pada kalimat ini adalah majas ..
Jawaban:
Personisifikasi


Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَمِنْ حَيْثُ خَرَجْتَ فَوَلِّ وَجْهَكَ شَطْرَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ وَحَيْثُمَا كُنْتُمْ فَوَلُّوا وُجُوهَكُمْ شَطْرَهُ
Jawaban:
Dan dari mana saja kamu keluar, maka palingkanlah wajahmu ke arah Masjidilharam. Dan di mana saja kamu (sekalian) berada, maka palingkanlah wajahmu ke arahnya,

Ibnu sina adalah ulama yang terkenal pada dinasti abbasiah, beliau memiliki panggilan khusus di eropa, apakah nama panggilan tersebut?
Jawaban:
avicena

من اولياء تسعة مخدوم ابراهيم .مااسمه الاخر؟
Jawaban:
سونن بوننج

Apa nama miqat makani bagi penduduk Nejd dan sekitarnya?
Jawaban:
Qarnul manazil

Please Translate this sentence into a good English
Shanti tidak ada di sini, Shinta juga tidak
Jawaban:
Shanti is not here, neither is Shinta/Shinta isn't either

Sebuah mobil diperlambat dari kecepatan awal 13 m/s hingga kecepatan 5 m/s dengan percepatan perlambatan maksimum 2 m/s2. Berapakah jarak yang telah dilalui mobil selama proses perlambatan berlangsung ….
Jawaban:
36 m

Bagian sel yang mengatur keluar masuknya zat dari sel disebut …
Jawaban:
MEMBRAN SEL

Titik ( 5,-6 ) dicerminkan pada sumbu X dan dilanjutkan dengan pencerminan pada sumbu Y akan menghasilkan bayangan akhir dengan koordinat ….
Jawaban:
( -5,6 )

Elektron valensi yang dimiliki atom dengan nomor atom 19 adalah …
Jawaban:
1

Sebutkan 4 dari 7 unsur intrinsik sebuah karya tulis itu …
Jawaban:
1. Tema, 2. Latar, 3. Alur, 4. Tokoh, 5. Sudut Pandang, 6. Watak dan 7. Amanat


Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا أَطِيعُوا اللَّهَ وَأَطِيعُوا الرَّسُولَ وَأُولِي الأمْرِ مِنْكُمْ فَإِنْ تَنَازَعْتُمْ فِي شَيْءٍ فَرُدُّوهُ إِلَى اللَّهِ وَالرَّسُولِ إِنْ كُنْتُمْ تُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ
Jawaban:
Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul (Nya), dan ulil amri di antara kamu. Kemudian jika kamu berlainan pendapat tentang sesuatu, maka kembalikanlah ia kepada Allah (Al Qur'an) dan Rasul (sunnahnya), jika kamu benar-benar beriman kepada Allah dan hari kemudian.

pada masa siapakah untuk pertama kalinya hadis dibukukan?
Jawaban:
Umar bin abdul aziz

عما تحدثت سورة الإخلاص؟
Jawaban:
عن توحيد الله

Apa miqat makani bagi penduduk Syiria, Mesir, Maghribi dan sekitarnya?
Jawaban:
Rabigh

Please Translate this sentence into a good English
Laki-laki yang memanggil saya adalah Pak Amir
Jawaban:
The man who calls me is pak Amir

Proses termodinamika pada gas ideal dimana diperlakukan keadaan tertentu sehingga tidak ada kalor dan keluar dari sistem disebut proses …
Jawaban:
ADIABATIK

Cairan sel disebut juga dengan istilah …
Jawaban:
SITOPLASMA

Lanjutkan 2 suku berikutnya dari: 0, 3, 8, 15, 24, ...
Jawaban:
35 dan 48

Sebutkan 3 saja unsur yang tergolong kedalam gas mulia itu …
Jawaban:
1. HELIUM, 2. NEON, 3. ARGON, 4.KRIPTON, 5. XENON DAN 6. RADON

Sebagai seorang sosok teladan yang sangat dikagumi, kita harus memaklumi jika mungkin disana-sini Haji Muhsin memiliki kekurangan. Peribahasa yang tepat untuk menggambarkan kondisi Haji Muhsin ini adalah …
Jawaban:
TIADA GADING YANG TAK RETAK

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَمَا كَانَ لِمُؤْمِنٍ وَلا مُؤْمِنَةٍ إِذَا قَضَى اللَّهُ وَرَسُولُهُ أَمْرًا أَنْ يَكُونَ لَهُمُ الْخِيَرَةُ مِنْ أَمْرِهِمْ
Jawaban:
Dan tidaklah patut bagi laki-laki yang mukmin dan tidak (pula) bagi perempuan yang mukmin, apabila Allah dan Rasul-Nya telah menetapkan suatu ketetapan, akan ada bagi mereka pilihan (yang lain) tentang urusan mereka.

Siapakah nama lengkap dari Imam hanifah?
Jawaban:
Nu'man bin tsabit

أي سورة في القران اشتهر بالسبع المثاني؟
Jawaban:
سورة الفاتحة

Apa yang dimaksud dengan kifarat dalam istilah fiqh islam?
Jawaban:
Kifarat : Sejenis denda yang wajib dibayar oleh seseorang yang telah mengerjakan perbuatan tertentu yang dilarang oleh Allah

Please Translate this sentence into a good English
Perempuan tua yang saya kunjungi adalah nenek si Ana
Jawaban:
The old lady whom I visit is Ana's grand mother

Sebuah petasan diledakkan menghasilkan taraf intensitas 75 dB, jika 1000 petasan identik diledakkan bersamaan maka taraf intensitasnya adalah …
Jawaban:
105 dB

Bagian telinga yang berfungsi sebagai pengatur keseimbangan tekanan udara adalah ….
Jawaban:
SALURAN EUSTACHIUS

Kontraposisi dari pernyataan implikasi: Jika Ibu tidak pergi maka adik akan senang adalah ..
Jawaban:
Jika adik sedih (tidak senang) maka ibu pergi

Jumlah maksimum elektron yang dapat dimuat pada kulit M adalah …
Jawaban:
18

Suatu kata yang memiliki banyak makna disebut …
Jawaban:
POLISEMI

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَالَّذِينَ اسْتَجَابُوا لِرَبِّهِمْ وَأَقَامُوا الصَّلاةَ وَأَمْرُهُمْ شُورَى بَيْنَهُمْ وَمِمَّا رَزَقْنَاهُمْ يُنْفِقُونَ
Jawaban:
Dan (bagi) orang-orang yang menerima (mematuhi) seruan Tuhannya dan mendirikan salat, sedang urusan mereka (diputuskan) dengan musyawarah antara mereka; dan mereka menafkahkan sebagian dari rezeki yang Kami berikan kepada mereka.

Siapakah nama lengkap Imam as-syafi'i?
Jawaban:
Abu Abdullah Muhammad bin idris

من المحافظ لمحافظة ننجرو أتشية دار السلام الان؟
Jawaban:

Apa yang dimaksud dengan qishash dalam istilah fiqh islam?
Jawaban:
Qishash : Melakukan pembalasan yang sama terhadap perbuatan atau pembunuhan atau melukai atau merusak anggota badan atau menghilangkan manfaat anggota badan sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan

Please Translate this sentence into a good English
Buku bahasa Inggris yang saya beli kemarin mahal
Jawaban:
the English book which/that I bought yesterday is expensive

Sebuah peluru ditembakan dengan kecepatan awal 40 m/s membentuk sudut elevasi 45 derajat. Jika massa peluru adalah 25 gram dan percepatan gavitasi 10 m/s2 tentukanlah jarak terjauh yang dapat dicapai peluru tersebut …
Jawaban:
160 m

Osteoporosis adalah kelainan tulang yang diakibatkan oleh kekurangan zat ….
Jawaban:
Kalsium

Dua dadu dilemparkan bersamaan satu kali. Peluang muncul mata dadu yang jumlahnya habis dibagi 4 adalah …
Jawaban:
9/36 atau 1/4

Sebutkan 3 saja dari 4 faktor yang dapat mempengruhi laju reaksi …
Jawaban:
1. Konsentrasi 2.Suhu 3. Luas permukaan 4. Katalis

" Uh, kesal aku. Yang menendang bola sehingga kaca rumah pak Togar pecah kan Amir. Kok jadinya semua kita tidak boleh lagi bermain bola di sini" gerutu Andi. Peribahasa yang paling cocok untuk menggambarkan kekesalan Andi adalah ..
Jawaban:
1. Seorang makan cempedak semua kena getahnya. 2. Gara-gara nila setitik rusak susu sebelanga

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَعَلَّمَ آدَمَ الأسْمَاءَ كُلَّهَا ثُمَّ عَرَضَهُمْ عَلَى الْمَلائِكَةِ فَقَالَ أَنْبِئُونِي بِأَسْمَاءِ هَؤُلاءِ إِنْ كُنْتُمْ صَادِقِينَ
Jawaban:
Dan Dia mengajarkan kepada Adam nama-nama (benda-benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para Malaikat lalu berfirman: "Sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu memang orang-orang yang benar!"

Pada Tahun berapa masehikah Nabi Muhammad untuk pertama kalinya menerima wahyu dari Allah melalui malaikat jibril?
Jawaban:
611 M

اذكر الكتب السماوية التي يجب علينا معرفتها ومن أنزلت إليه؟
Jawaban:
القران أنزل إلى محمد, والإنجيل أنزل إلى عيسى, والتوراة أنزلت إلى موسى والزبور أنزل إلى داود

Apa yang dimaksud dengan Shulhu dalam istilah fiqh islam?
Jawaban:
Perjanjian untuk menghilangkan dendam, permusuhan, dan pertikaian

Please Translate this sentence into a good English
Saya menyuruh Andi mengetik laporan saya
Jawaban:
I have Andi type my report/I get Andi to type my report

Jika pada pembacaan suhu dengan skala celcius terbaca 200 derajat celcius, dengan menggunakan termometer berskala Fahrenheit suhu akan terbaca dengan nilai skala …..
Jawaban:
392 Fahrenheit

Jenis makanan yang dihasilkan melalui proses fermentasi kacang kedelai oleh jamur ASPERGILUS ORYZAE adalah …
Jawaban:
kecap

alog b * blog 1/c2 * clog 1/a3 = ….
Jawaban:
6

Apa yang dimaksud dengan katalisator itu …
Jawaban:
Zat tambahan yang diberikan untuk mempercepat terjadinya proses laju reaksi tetapi tidak ikut bereaksi

Apa yang dimaksud dengan kata sandang …
Jawaban:
Kata yang menyertai nama orang, benda atau binatang sebagai petunjuk status dari nama-nama yang disertainya itu

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
قَالُوا سُبْحَانَكَ لا عِلْمَ لَنَا إِلا مَا عَلَّمْتَنَا إِنَّكَ أَنْتَ الْعَلِيمُ الْحَكِيمُ
Jawaban:
Mereka menjawab: "Maha Suci Engkau, tidak ada yang kami ketahui selain dari apa yang telah Engkau ajarkan kepada kami; sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana.

Siapakah yang mengarang kitab ar-risalah yang berbicara tentang ushul fiqh?
Jawaban:
Imam As-syafi'i

اذكر أركلن الوضوء الستة!
Jawaban:
النية - غسل الوجه - غسل اليدين - مسح الرأس - غسل الرجلين - الترتيب

Apa yang dimaksud dengan wakaf dalam istilah ilmu fiqh?
Jawaban:
Menahan suatu benda atau harta yang dapat diambil manfaatnya untuk digunakan bagi kepentingan masyarakat karena mengharap ridla Allah

Please Translate this sentence into a good English
Bu Andri menyuruh kamarnya di cat
Jawaban:
Mrs. Andri have her room painted

Besaran yang memiliki dimensi MLT(-1) adalah …
Jawaban:
IMPULS atau MOMENTUM

Tiga tahapan pembentukan urine sebagai hasil kerja ginjal secara berurutan adalah …
Jawaban:
1. Filtrasi ( penyaringan ), 2. Reabsorpsi ( penyerapan kembali ), dan 3. Augmentasi ( pengumpulan )

Koordinat titik balik dari grafik fungsi y = -x2 - 6x + 8 adalah ….
Jawaban:
( -3, 17 )

Perbandingan mol zat terurai dengan mol zat mula-mula disebut …
Jawaban:
Derajat disosiasi

Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan sebab adalah …
Jawaban:
MENGAPA

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
قَالَ يَا آدَمُ أَنْبِئْهُمْ بِأَسْمَائِهِمْ فَلَمَّا أَنْبَأَهُمْ بِأَسْمَائِهِمْ قَالَ أَلَمْ أَقُلْ لَكُمْ إِنِّي أَعْلَمُ غَيْبَ السَّمَاوَاتِ وَالأرْضِ
Jawaban:
Allah berfirman: "Hai Adam, beritahukanlah kepada mereka nama-nama benda ini". Maka setelah diberitahukannya kepada mereka nama-nama benda itu, Allah berfirman: "Bukankah sudah Ku katakan kepadamu, bahwa sesungguhnya Aku mengetahui rahasia langit dan bumi

Terjemahkan ayat berikut ini kedalam bahasa Indonesia yang baik dan benar !
وَإِذْ قُلْنَا لِلْمَلائِكَةِ اسْجُدُوا لآدَمَ فَسَجَدُوا إِلا إِبْلِيسَ أَبَى وَاسْتَكْبَرَ وَكَانَ مِنَ الْكَافِرِينَ
Jawaban:
Dan (ingatlah) ketika Kami berfirman kepada para malaikat: "Sujudlah kamu kepada Adam," maka sujudlah mereka kecuali Iblis; ia enggan dan takabur dan adalah ia termasuk golongan orang-orang yang kafir.